Ulasan - Orthodox Spirituality: A Brief Introduction
Beberapa kali saya membaca buku tentang Kristen Ortodoks khususnya Oriental dan Timur. Membaca buku Kristen Ortodoks Oriental (dari Koptik) masih memiliki kemiripan istilah dengan Protestan. Akan tetapi, ketika berjumpa dengan literatur Kristen Ortodoks Timur, mereka lebih menekankan istilah-istilah Yunani yang jarang diketahui oleh Protestan seperti saya. Sebagai contoh saja, ketika Anda membaca Philokalia tanpa pendahuluan bisa membuat Anda kesulitan menemukan arti-arti dalam kutipan demi kutipan bernas di dalamnya. Maka, melalui ulasan ini saya mendorong saudara/i membaca buku pendahuluan tentang Orthodox Spirituality karya Metropolitan Hierotheos dari Nafpaktos. Memang buku ini belum diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, masih menggunakan bahasa Inggris. Tetapi penerjemah Effie Mavromichali berhasil membawakan suguhan yang lugas dibaca. Cover depan Beberapa poin yang dapat dipelajari antara lain: (tidak semua) 1. Pengertian Orthodox Spirituality dari sisi ...